Keunggulan MS Glow Nail Polish, Produk Kosmetik Halal Buatan dalam Negeri

MS Glow Nail Polish kini hadir sebagai cat kuku terbaik dan halal untuk para wanita khususnya bagi kaum muslimah. Kini tidak perlu khawatir jika penggunaan cat kuku menghalangi masuknya air wudhu yang dapat mengganggu ibadah. Anda tetap bisa mempercantik tampilan kuku dengan nail polish dari MS Glow Cosmetic.

Mengapa Nail Polish Disebut Sebagai Produk Halal?
Ingin tampil cantik dengan kuku yang berwarna, namun khawatir dengan kandungan bahan pada cat kuku? Kini Anda tak perlu khawatir. nail polish dari MS Glow termasuk sebagai produk yang aman karena tidak mengandung alkohol.

Nail polish ini tidak mengandung alkohol yang diharamkan oleh agama, sehingga disebut sebagai produk halal. Selain itu, produk ini terbuat dari bahan air sehingga tidak akan mengganggu aktivitas ibadah Anda. Sempurnakan tampilan dengan cat kuku dari MS Glow.

Keunggulan dari Produk MS Glow Nail Polish
Cat kuku ini telah menjadi pelengkap dari rangkaian produk kosmetik dari brand MS Glow. Selain itu, produk ini telah menjadi nail polish halal yang pertama di Indonesia. 

Cat kuku ini sangat direkomendasikan untuk Anda, khususnya wanita muslimah yang ingin tetap tampil cantik tanpa melanggar kewajiban beribadah. Berikut ini adalah beberapa keunggulan yang dimiliki oleh cat kuku dari MS Glow.

1. Terbuat dari Bahan Air (Waterbase)
Nail polish ini terbuat dari bahan dasar air, sehingga dapat ikut larut dalam air. dengan ini air wudhu tetap bisa menembus permukaan kuku meskipun Anda menggunakan cat kuku. 

Anda bisa tampil cantik dengan tetap menjalankan kewajiban ibadah dengan baik. Hal ini juga yang menjadikan produk MS Glow Cosmetic ini sebagai produk cat kuku halal yang pertama di Indonesia.

2. Tidak Mengandung Alkohol
Keunggulan lain yang membuat produk ini menjadi kutek halal pertama di Indonesia adalah, tidak mengandung alkohol. Anda bisa tetap menggunakan cat kuku dengan aman dan bebas dari bahan berbahaya seperti alkohol. Selain itu, cat kuku ini juga sangat baik digunakan oleh wanita muslimah, karena termasuk sebagai barang kosmetik yang halal.

3. Teksturnya Lembut dan Tidak Merusak Kuku
Nail polish ini terbuat dari bahan dasar air sehingga memiliki tekstur yang lembut dan tidak merusak kuku. Selain itu, aroma yang dihasilkan dari cat kuku ini pun cenderung lembut sehingga tidak mengganggu.

4. Mudah Mengelupas
Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh MS Glow Nail Polish ini adalah mudah mengelupas karena bersifat peel-off. Anda tidak perlu lagi menggunakan nail remover untuk menghapus cat kuku ini. dengan mengelupaskannya secara perlahan, cat kuku ini akan terkelupas dengan mudah.

5. Tersedia dalam Berbagai Pilihan Warna
Salah satu produk dari MS Glow Cosmetic ini tersedia dalam 6 pilihan warna dan 1 top coat yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Tampilan warna dari nail polish ini sangat cantik sehingga dapat dijadikan sebagai produk pilihan untuk mempercantik tampilan Anda.


Cara Menemukan Produk MS Glow Cosmetic yang Asli Secara Online

Untuk mendapatkan produk MS Glow Nail Polish yang asli secara online, Anda bisa membelinya melalui website resmi MS Glow. Anda bisa mencantumkan nama website MS Glow yakni www.msglowid.com saat ingin membeli produk cat kuku halal ini.

Di sini Anda bisa melakukan pembelian melalui fitur find our seller. Dengan mengetik nama kota tempat tinggal, fitur ini dapat membantu untuk menemukan agen resmi MS Glow di kota Anda. Pembelian dan pencarian informasi produk juga bisa dilakukan melalui customer service yang tertera di bio IG: @mscosmeticofficial & @msglowbeauty.